Now you can Subscribe using RSS

Submit your Email

Senin, 02 Maret 2020

Selasa Pagi, Gunung Merapi Kembali Erupsi Setinggi 6 Ribu Meter

AddMimin
Image result for gunung merapi
Sumber Gambar: Google.com

Kabar terbaru kini datang dari Gunung Merapi yang diketahui kembali erupsi pada Selasa (3/3/2020). Kolom erupsi itu terpantau setinggi 6 ribu meter.

Dilansir dari laman Akurat, gunung yang berada di perbatasan antara Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah itu mengalami erupsi pada pukul 05.22 WIB yang tercatat di Seismogram dengan amplitudo 75 mm dan durasi 450 detik.

"Teramati tinggi kolom erupsi ± 6.000 meter dari puncak dan AP (awan panas) guguran ke arah hulu Kali Gendol dengan jarak maksimum dua km," demikian bunyi informasi yang disampaikan akun @BPPTKG.

Disampaikan pula dalam cuitan tersebut bahwa arah angin saat terjadi erupsi mengarah ke utara. Dengan adanya erupsi ini, BPPTKG sejauh ini masih mempertahankan status level II atau Waspada untuk Gunung Merapi.

Sumber: Akurat.co

AddMimin / Author & Editor

Haiiii.. Yuk dibaca artikelnya

0 komentar:

Posting Komentar

Coprights @ 2016, Blogger Templates Designed By Templateism | Distributed By Gooyaabi Templates