Now you can Subscribe using RSS

Submit your Email

Minggu, 23 Februari 2020

Masih Banyak Lumpur, Underpass Kemayoran Kini Belum Bisa Dilewati Kendaraan

AddMimin
Image
Sumber Gambar: Warga saat sedang mencuci kendaraan di underpass yang terendam banjir di kawasan Kemayoran, Jakarta, Rabu (31/10/2018). Underpass Kemayoran menghubungkan jalan Convair dan jalan Damar yang terendam banjir ini sudah berlangsung selama 3 hari karena rusaknya pompa air yang terletak dibawah tanah, selain itu karena cekungnya jalan di underpass ini sehingga air sulit untuk mengalir ke daerah lain saat hujan turun di kawasan ini. Akibat banjir ini kendaraan baik roda empat ataupun roda dua sulit untuk melintas. | AKURAT.CO/Sopian

Akibat hujan deras yang terjadi, membuat Underpass Kemayoran, Jakarta Pusat turut kebanjiran. Walau telah dilakukan penyedotan oleh Petugas Damkar selama 18 Jam sejak Minggu (23/2/2020) hingga malam. Underpass Kemayoran hingga kini (24/2) masih belum bisa dilewati.

Seperti yang dilansir dari laman Akurat, hal ini dikarenakan adanya pemberishan lumpur yang tebal dari sisa banjir.

"Pukul 01.33 WIB sudah Surut, sudah selesai disedot," kata Kepala Sektor Damkar Kemayoran, Unggul Wibowo, saat dikonfirmasi wartawan, Senin (24/2/2020).

Bhakan penyedotan itu dilakukan oleh 40 personil tim Damkar secara non stop dengan delapan mesin pompa penyedot.

"Mulai Kerja pukul 08.30 WIB sampai pukul 01.33 WIB pagi ini dengan kekuatan 8 mesin pompa, 2 mesin pompa Damkar, 2 pompa PPKK (Pusat Pengelolaan Komplek Kemayoran), 4 dari PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat)," ujarnya.

Dan untuk itu, dikatakan Unggul. Permbersihan lumpur ini harus cepat dilakukan agar langsung membuka arus lalu lintas.

"Kalau bilas paling satu jam. Setelah dibilas langsung dibuka kembali (lalu lintas kendaraan)," ujarnya.

Sumber: Akurat.co

AddMimin / Author & Editor

Haiiii.. Yuk dibaca artikelnya

0 komentar:

Posting Komentar

Coprights @ 2016, Blogger Templates Designed By Templateism | Distributed By Gooyaabi Templates